Fungsi-fungsi tombol pada pada Aplikasi VLC

FUNGSI-FUNGSI TOMBOL PADA APLIKASI VLC

Bagi pengguna komputer tentunya pasti pernah memutar lagu atau pun video menggunakkan aplikasi VLC, dan tentunya juga pasti pernah mengalami namanya kesalahan ketika menggunakannya. Misal tidak sengaja menekan salah satu tombol di keyboard namun tidak tau cara mengembalikannya seperti semula, di close juga filmnya nanggung,,, he…..

Tapi teman tenang saja kali ini, saya akan memberitahu apa saja sih fungsi-fungsi tombol pada aplikasi VLC, tapi sebelum saya lanjut saya ingin memberi tahu supaya ketika selesai membaca tutorial saya  jangan lupa tinggalkan komentarnya, baik berupa kritik atau pun saran tentang tutorial yang akan saya buat selanjutnya ataupun ada hal lain yang bermasalah mengenai aplikasi VLC teman

Fungsi tombol pada aplikasi VLC :

A         : aspek rasio
B         : trek audio
C         : crop
D         : deinterlace
E          : bingkai selanjutnya
F          : fullscreen
G/H     : subtitle delay
J/K       : audio delay
M         : on/off audio
N         : next
O         : mengubah ke tampilan scaled to screen
P          : previous
S          : membaca daftar lagu yang sudah diseleksi
T          : timer (melihat waktu video)
Z          : mode zoom
V         : trek subtitle
-           : video menjadi lambat
+          : video menjadi cepat
Alt       : mengaktifkan menu-menu
Ctrl+b  : mengaktifkan menu edit bookmarks
Ctrl+c  : mengaktifkan menu capture device
Ctrl+d : mengaktifkan menu disk
Ctrl+e  : mengaktifkan menu efek
Ctrl+f  : mengaktifkan menu browse for folder
Ctrl+h  : menampilkan dan menyembunyika menu yang ada dibagian bawah aplikasi VLC
Ctrl+I  : membuka menu informasi media (umum)
Ctrl+j   : membuka menu informasi media (detail codec)
Ctrl+L : mengubah tampilan layar VLC
Ctrl+m : membuka menu pesan
Ctrl+n  : membuka menu jaringan
Ctrl+o  : membuka file video/audio yang akan di putar di VLC
Ctrl+p  : membuka setting antrmuka
Ctrl+q  : close
Ctrl+r  : membuka menu file
Ctrl+v  : membuka tampilan menu URL
Ctrl+w : membuka menu VLM configulator
Ctrl+y  : menyimpan kembali playlist

            Jadi, itulah fungsi-fungsi tombol pada aplikasi VLC semoga bermanfaat bagi sobat yang membaca tutorial ini.

Komentar